Sukses jadi Trader Crypto, Timothy Ronald Dirikan SLB

Ilustrasi trader sukses
Ilustrasi trader sukses

 CariUang - Timothy Ronald belakangan ini menyita perhatian sejumlah kalangan masyarakat. Dirinya merupakan seorang trader sukses yang memiliki investasi banyak. Tidak hanya itu saja, Timothy juga dikenal dengan kemahirannya dalam memberikan edukasi crypto. 

Sifat gemar berbagi dan solidaritas tinggi inilah yang membuat pria berjulukan Ncek ini disukai banyak orang. Melalui organisasi miliknya, Ncek mampu membantu masyarakat di bidang pendidikan dan sosial. 

Baca Juga: Pria di India Mendadak Kaya Karena Crypto, Gak Nyangka Endingnya Bakal Seperti Ini....

Beberapa bulan lalu Timothy Ronald resmi mendirikan SMAK Santo Yoseph Pekerja Manola di Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur. Sekolah yang dihuni lebih dari 100 siswa tersebut dibuat dengan teknologi ramah lingkungan. 

Pendirian sekolah tersebut juga turut disertakan dengan sejumlah fasilitas dan sarana mumpuni. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan proses belajar dan mengoptimalkan pendidikan. 

"Pendidikan merupakan fondasi utama bagi masyarakat untuk hidup dengan layak di masa depan. Ronald Foundation membawa misi untuk mendorong pendidikan berkualitas yang mempelajari teknologi terkini. Fasilitas penunjang tersebut dibangun agar adik-adik kita bisa belajar dengan maksimal serta mendapatkan edukasi yang lebih terkait dunia teknologi informasi dan blockchain yang bermanfaat untuk masa depannya," ujar Timothy Ronald dalam pernyataan tertulis, Selasa (3/9/2024).

Program serupa juga dilakukan oleh Thimoty dengan mendirikan sekolah SLB di Blitar Jawa Timur. Pendirian sekolah ini juga dilakukan dengan memanfaatkan teknologi ramah lingkungan. Kini sekolah tersebut telah dihuni oleh sekitar 50 siswa berkebutuhan khusus. 

Baca Juga: Minimal Deposit di Ajaib Crypto Berapa? Gak Nyangka Bakal Semurah Ini!

Melalui organisasi tersebut, Thimoty berharap pendidikan di Indonesia terus maju terutama yang dari pelosok

"Komitmen ini akan terus kami jaga demi memajukan pendidikan dan anak-anak Indonesia. Jadi nantikan terobosan kami selanjutnya dengan pembangunan sekolah-sekolah lainnya di seluruh penjuru negeri," tutup Timothy.

Baca Juga
Berbagi
Suka dengan artikel ini? Ajak temanmu membaca :D
Posting Komentar