Corporate Training: Definisi, Tujuan, Esensi, & Tips Memilih
Ilustrasi karyawan dengan kecakapan kerja unggulan |
CariUang - Karyawan memang merupakan aset paling berharga dalam sebuah perusahaan. Akan tetapi, ini bukan berarti mereka hanya bisa dituntung tanpa diberikan dukungan yang memadai.
Corporate training adalah salah satu bentuk dukungan penting yang bisa diberikan perusahaan. Lantas, bagaimana corporate training bisa membantu menciptakan hubungan kerja saling menguntungkan?
Kalau penasaran, yuk simak artikel ini sampai habis!
Apa yang Dimaksud dengan Corporate Training?
Corporate training adalah program pelatihan yang dirancang untuk memberikan karyawan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan agar dapat menjalankan peran mereka dengan efektif.
Program ini mencakup berbagai kegiatan pembelajaran, seperti seminar, kursus online, pelatihan langsung di tempat kerja, dan mentoring.
Semua kegiatannya bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kompetensi karyawan.
Dengan corporate training, perusahaan dapat memastikan bahwa karyawan mereka selalu siap menghadapi tantangan pekerjaan dan berkontribusi secara maksimal terhadap tujuan organisasi.
Apa Tujuan dari Corporate Training?
Tujuan utama dari corporate training adalah untuk meningkatkan kinerja karyawan dalam sebuah perusahaan.
Hal ini dicapai melalui berbagai topik pelatihan, seperti layanan pelanggan, penjualan, pemasaran, dan keterampilan teknis.
Program corporate training yang efektif dapat meningkatkan produktivitas, memperbaiki moral karyawan, dan mengurangi tingkat turnover.
Berikut adalah beberapa tujuan spesifik dari corporate training:
- Meningkatkan Kinerja Karyawan: Mengasah keterampilan dan kemampuan karyawan agar mereka dapat menjalankan tugas dengan lebih efektif.
- Meningkatkan Produktivitas Perusahaan: Meningkatkan efisiensi dan hasil kerja dengan menyediakan alat dan pengetahuan yang diperlukan bagi karyawan.
- Mengurangi Risiko Perusahaan: Memberikan pendidikan tentang kepatuhan regulasi, keselamatan kerja, dan praktik etis untuk meminimalkan risiko hukum.
Corporate training dapat disampaikan melalui berbagai metode, seperti kursus tatap muka, platform pembelajaran online, dan sesi pelatihan internal.
Penting bagi bisnis untuk menyesuaikan program pelatihan mereka dengan kebutuhan spesifik perusahaan.
Ini juga memastikan bahwa pelatihan tersebut memberikan nilai lebih dari sekadar mengajarkan keterampilan. Ini termasuk mendorong kerja tim, komunikasi, dan budaya perusahaan yang positif.
Mengapa Corporate Training Penting?
Corporate training memainkan peran penting dalam kesuksesan perusahaan. Berikut adalah alasan utama mengapa corporate training sangat penting:
Mengurangi Tingkat Pergantian Karyawan
Investasi dalam pelatihan dan pengembangan karyawan membantu mempertahankan talenta terbaik. Hal ini bisa mengurangi biaya yang terkait dengan merekrut dan melatih karyawan baru.
Meningkatkan Reputasi Perusahaan
Menyediakan kesempatan pelatihan menunjukkan komitmen terhadap pertumbuhan dan pengembangan karyawan. Pada akhirnya, ini bisa meningkatkan reputasi perusahaan dan menarik talenta terbaik.
Meningkatkan Pendapatan
Perusahaan yang berinvestasi dalam pelatihan memiliki pendapatan per karyawan yang lebih tinggi. Hal ini karena karyawan yang terlatih lebih produktif dan efisien.
Jenis-Jenis Corporate Training
Corporate training mencakup berbagai jenis program pelatihan yang disesuaikan untuk memenuhi kebutuhan spesifik organisasi dan karyawan.
Mengutip dari Coursera, ada lima macam jenis corporate training yang sering kali dipilih perusahaan. Berikut adalah penjelasan lengkap untuk tiap jenisnya:
Pelatihan Berbasis Keterampilan
Fokus pada pengembangan keterampilan khusus pekerjaan yang diperlukan untuk karyawan agar dapat menjalankan peran mereka dengan efektif.
Contoh:
- Pelatihan teknis untuk pengembang perangkat lunak.
- Pelatihan penjualan untuk tim penjualan.
- Pelatihan layanan pelanggan untuk staf dukungan.
- Pelatihan kepemimpinan untuk manajer.
- Pelatihan Keterampilan Kerja
Fokus pada pengembangan keterampilan non-teknis, juga dikenal sebagai keterampilan interpersonal, soft skill training, atau keterampilan kerja.
Keterampilan ini meliputi kemampuan berkomunikasi secara efektif, membuat keputusan sulit, dan memecahkan masalah.
Pelatihan Kepatuhan
Bertujuan untuk mendidik karyawan tentang persyaratan hukum dan regulasi serta kebijakan dan prosedur internal.
Topik pelatihan kepatuhan dapat mencakup keselamatan di tempat kerja, perlindungan data dan privasi, anti-pelecehan dan diskriminasi, keragaman dan inklusi, serta kode etik.
Pengembangan Kepemimpinan
Program training Leadership fokus pada membantu karyawan dan pemimpin mengembangkan keterampilan dan kompetensi manajerial serta eksekutif.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan pengambilan keputusan, pemikiran strategis, komunikasi efektif, manajemen tim, dan keterampilan memecahkan masalah.
Onboarding dan Orientasi
Program onboarding dan orientasi membantu karyawan baru mengenal budaya, nilai-nilai, kebijakan, dan prosedur organisasi.
Program ini membantu karyawan baru memahami peran dan tanggung jawab mereka, berintegrasi ke dalam budaya perusahaan, dan menjadi anggota tim yang produktif.
Pelatihan onboarding dan orientasi menetapkan dasar untuk pengalaman karyawan yang positif dan kesuksesan jangka panjang dalam organisasi.
Tips Memilih Corporate Training yang Terbaik
Memilih program corporate training yang tepat sangat penting untuk memastikan bahwa investasi dalam pelatihan memberikan hasil yang maksimal.
Berikut adalah beberapa tips untuk memilih program corporate training yang terbaik:
Identifikasi Kebutuhan Pelatihan
Analisis kebutuhan pelatihan perusahaan Anda untuk menentukan keterampilan dan pengetahuan apa yang perlu ditingkatkan.
Sesuaikan dengan Tujuan Bisnis
Pastikan program pelatihan selaras dengan tujuan dan visi bisnis perusahaan. Dengan begitu, pelatihan tersebut dapat memberikan dampak yang signifikan pada pencapaian tujuan tersebut.
Evaluasi Penyedia Pelatihan
Pilih penyedia pelatihan yang memiliki reputasi baik dan pengalaman dalam industri Anda. Periksa referensi dan ulasan dari klien sebelumnya.
Kualitas Materi dan Instruktur
Pastikan materi pelatihan mutakhir dan relevan dengan industri Anda. Instruktur harus berpengalaman dan memiliki pengetahuan mendalam tentang topik yang diajarkan.
Metode Pelatihan yang Fleksibel
Pilih program yang menawarkan berbagai metode pelatihan, seperti kursus online, workshop tatap muka, dan sesi mentoring. Ini bertujuan agar program pelatihan sesuai dengan kebutuhan karyawan dan perusahaan.
Berikan Pelatihan Terbaik untuk Karyawan Anda dengan Dibimbing.id
Itulah beberapa jenis dan manfaat dari corporate training yang bisa Anda pertimbangkan.
Dengan memberikan pelatihan yang tepat, perusahaan dapat meningkatkan kinerja, produktivitas, dan keterlibatan karyawan secara signifikan.
Apabila ingin memberikan pelatihan terbaik untuk karyawan, pertimbangkan untuk mendaftarkan perusahaan Anda ke program Corporate Training dari Dibimbing.id.
Program ini tidak hanya menawarkan pelatihan dalam bidang pemasaran digital, tetapi juga mencakup pelatihan kepemimpinan, data science, web development, hingga keterampilan dasar seperti Excel.
Selain itu, program ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan spesifik karyawan, baik itu training soft skill maupun training digital skill dan tujuan perusahaan Anda.
Jika tertarik, Anda bisa mendiskusikan kebutuhan perusahaan lebih lanjut di sini. Apapun tujuannya, Dibimbing.id siap #BimbingSampaiJadi karyawan Anda untuk mencapai kesuksesan perusahaan.
Referensi
What is Corporate Training? Your 2024 Guide [Buka]