Ada yang Gulung Tikar, Ini Dia Bisnis Gibran Rakabuming Raka sebelum jadi Wapres
Gibran Rakabuming Raka IG/@Gibran_Rakabuming |
CariUang- Sebelum menjadi wakil presiden diketahui Gibran Rakabuming Raka memiliki sejumlah bisnis di berbagai macam bidang. Putra pertama presiden Jokowi dan Iriana ini tampaknya memang mempunyai keahlian cukup mumpuni di bidang bisnis.
Hal ini terbukti dengan banyaknya bidang bisnis yang berhasil digeluti ayah 2 anak ini. Salah satu bisnis yang dimiliki Gibran yakni jualan martabak. Dulunya bisnis ini sempat viral di dunia Maya.
Ragam Bisnis Gibran Rakabuming Raka
Tidak hanya fokus pada politik saja, walikota solo ini juga mempunyai berbagai brand unik dan menarik. Apa saja bisnis dan merk yang dimiliki Gibran? Berikut ini sejumlah bisnis milik Gibran Rakabuming Raka:
1. Chili Pari
Chili Pari merupakan bisnis di bidang kuliner yang digeluti oleh Gibran sejak tahun 2010. Usaha ini menawarkan berbagai macam hidangan untuk kebutuhan katering. Usaha ini dijalankan cukup lama hingga menikahi Selvie Ananda.
Baca Juga: Digadang-gadang Gagal, Jokowi Gencar Cari Investor Buat Food Estate
2. Markobar
Berkolaborasi dengan adek kandungnya yakni Kaesang Pangarep, Gibran juga membuat usaha kuliner berupa martabak. Kakak beradik tersebut berhasil menawarkan produk martabak ke berbagai wilayah Indonesia.
3. iColor
Tak hanya fokus pada bidang kuliner saja, Gibran diketahui juga mempunyai usaha di bidang penjualan repair iPhone. Usaha ini telah mempunyai cabang di berbagai wilayah Indonesia.
4. Tugas Negara Bos
Masih berkolaborasi dengan Kaesang, Gibran juga mempunyai usaha bernama Tugas Negara Bos. Usaha ini dibuat dengan menawarkan produk berupa jas hujan dengan bahan unggulan. Menariknya, usaha tersebut berlangsung sudah cukup lama.
5. Mangkokku
Kolaborasi dengan Chef Arnold Poernomo, Gibran juga menjajal bisnis di bidang kuliner melalui gerai restoran. Usaha tersebut juga mendapatkan suntingan dana sekitar US$2 juta pada tahun 2020.
Bisnis Gibran yang Mengalami Gulung Tikar
Sama halnya masyarakat biasa, tampaknya dalam menjalankan bisnis pasti ada tantangan dan rintangan. Hal itu juga dirasakan oleh Gibran yang mengakibatkan beberapa ushanya gulung tikar. Berikut ini daftar usaha Gibran yang gulung tikar:
1. Ternakopi
Ternakopi merupakan usaha yang dirintis oleh Gibran dan Kaesang pada saat musim pandemi. Usaha tersebut telah mempunyai outlet berjumlah 40. Namun setelah pandemi usaha tersebut gulung tikar lantaran sepi peminat.
2. Goola
Goola merupakan usaha di bidang minuman yang dibuat Gibran sebelum menjabat sebagai wali kota solo. Usaha tersebut menawarkan es Doger kemasan dan telah memiliki gerai luas. Sangat disayangkan usaha tersebut mengalami gulung tikar hingga terpaksa tutup.
Baca Juga: Baru Berdiri, Pemerintah Sebut UEA dan Cina Siap Investasi di IKN
3. Siap Mas
Masih di bidang kuliner, Gibran juga menawarkan berbagai macam produk camilan ringan seperti keripik yang diberi nama Siap Mas. Namun kini brand tersebut sudah tidak terdapat di berbagai Minimarket yang membuat banyak orang berasumsi bahwa Siap Mas bangkrut.
Hingga berita ini dimuat beberapa bisnis Gibran ada yang masih berjalan. Namun kini dirinya lebih aktif di dunia politik sejak menjadi wali kota Solo hingga menjadi presiden.