MNC Bank Pakai Strategi Ini untuk Dorong Pertumbuhan!
Logo MNC Bank IG/ @mnc.bank |
CariUang - PT Bank MNC Internasional kembali mempersiapkan strategi bisnis yang digunakan untuk meningkatkan kinerja positif dibandingkan tahun sebelumnya. Saat ini MNC bank telah menyiapkan 3 aspek utama yakni layanan digital, dana pihak ketiga dan profitabilitas.
Dalam bidang dana pihak ketiga, MNC terus mengupayakan semua layanan yang mampu menjawab kebutuhan nasabah mulai dari korporat hingga UMKM. Dari segi korporat, MNC meningkatkan layanan rekening giro. Dengan begitu nasabah bisa melakukan transaksi kapan saja dan dimana saja.
Sedangkan peningkatan transaksi rata-rata menguntungkan merchant MotionBank. Semakin banyak merchant yang tergabung maka besar potensi nasabah baru bertambah. Hal tersebut dinilai mampu meningkatkan Dana Pihak Ketiga.
Baca Juga: BTPN Masuk BI Checking, Dampak dan Cara Mengatasinya
Tidak hanya itu saja, saat ini MNC Bank juga tengah mengupayakan promosi tabungan unggulan yang mampu memberikan layanan pembukaan rekening saham MNC. Sementara dari segi digitalisasi, MNC Bank akan mengoptimalkan kinerja MotionBank.
Hal ini bertujuan agar masyarakat menjadikan MotionBank sebagai pilihan saat akan melakukan transaksi. Tidak hanya itu saja, MNC juga bakal meningkat layananfee-based income, yang bisa berguna untuk memberikan kredit terhadap nasabah terutama UMKM.
MNC Bank telah bekerja sama dengan Taspen untuk mengupayakan kredit berkelanjutan. Dengan begitu nilai aset profitabilitas mampu mengalami peningkatan secara drastis.
“Langkah-langkah strategis yang telah disiapkan akan semakin memperkuat posisi MNC Bank di pasar, sehingga dapat melanjutkan tren positif dengan pertumbuhan jangka panjang yang berkelanjutan,” kata Presiden Direktur MNC Bank, Rita Montagna dilansir dari Inews Kamis, (27/6).
Baca Juga: BI Checking Bank Permata, Solusi Tepat untuk Menjaga Kesehatan Finansial
Informasi lebih lanjut mengenai MNC Bank bisa diketahui dengan download aplikasi bersangkutan dan mengikuti rangkaian sosial media milik lembaga tersebut.