Trik Bisnis Restoran Korea, Dijamin Bikin Keturunan Cepat Kaya

 

Restoran korea
Restoran korea

CariUang - Hampir beberapa orang pasti menyukai menu Korea yang disajikan dengan porsi tertentu. Hal ini bisa Kamu manfaatkan sebagai salah satu peluang membangun bisnis restoran Korea dengan konsep tertentu dengan tujuan menghasilkan keuntungan.

Table of Contents
 

Cara Membangun Bisnis Restoran Korea

Sebelum menekuni bisnis ini, penting bagi Kamu untuk melakukan analisis usaha Korean food. Untuk apa analisis usaha Korean food? Analisis usaha Korean food bertujuan untuk mengetahui prospek bisnis. Berikut cara membangun bisnis restoran Korea:

1. Persiapkan modal yang Akan digunakan 

Mengupayakan peluang usaha jajanan Korea ataupun makanan berat tentu membutuhkan modal. Terlebih makanan Korea tergolong kuliner dengan bahan yang cukup mahal. Oleh sebab itu Kamu wajib mempersiapkan modal usaha sejak awal. 

Berapa modal yang perlu dipersiapkan untuk membangun usaha restoran makanan Korea? Bagi restoran skala besar, modal usaha yang diperlukan mulai dari 70-100 juta. Modal usaha bisa disesuaikan dengan konsep restoran yang akan dibangun. 

Menurut sejumlah pemilik restoran Korea ternama, besar kecilnya modal hanya diri sendiri yang menentukan. Lakukan pengelompokan terhadap pengeluaran untuk bahan baku, operasional, biaya sewa tempat, promosi, dan masih banyak lagi. 

2. Cari Lokasi dan Bangun Restoran 

Setelah modal yang diinginkan berhasil dipenuhi, Kamu bisa langsung menyiapkan lokasi usaha. Pastikan lokasi tersebut strategis sehingga peluang usaha jajanan Korea selalu laris cukup tinggi. Dimana letak lokasi yang strategis paling tepat?

Pembuatan konsep restoran korea
Pembuatan konsep restoran korea

Menurut pengalaman ku pribadi, lokasi restoran Korea yang cukup ramai yakni di pinggir jalan. Buat restoran dengan ukuran tertentu baik menyewa ruko atau membangun tempat dari nol. Sangat disarankan untuk membuat bangunan secara mandiri. 

Buat konsep restoran dengan nyaman dan luas sehingga pembeli bisa betah berada di tempat usaha Kamu. Dengan begitu peluang usaha jajanan Korea, mampu menampung banyak orang dari berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. 

3. Sediakan Semua Peralatan Dapur

Dalam memulai bisnis restoran Korea diperlukan bagian dapur untuk melakukan pembuatan masakan. Buat dapur dengan ukuran sedang asalkan mampu digunakan untuk menampung berbagai macam peralatan untuk memasak. 

Dapur restoran Korea
Dapur restoran Korea 

Apa saja yang perlu dipersiapkan di dapur? Beberapa peralatan yang perlu dipersiapkan di dapur meliputi kompor gas, sejumlah pisau, panci, teflon, tempat cuci piring, lemari es, tempat menaruh bumbu, alat kebersihan, tempat sampah dan masih banyak lagi. 

Untuk apa peralatan wajib dipersiapkan? Peralatan wajib dipersiapkan dengan tujuan memudahkan proses pembuatan masakan. Semakin lengkap peralatan yang disediakan biasanya proses memasak jadi lebih leluasa dan memakan waktu singkat. 

4. Cari Bahan Baku Berkualitas 

Tidak hanya memerlukan peralatan saja, Kamu juga perlu mengupayakan sejumlah bahan baku berkualitas. Bahan baku berkualitas bisa didapatkan dengan mencari di pasaran. Namun, beberapa pemilik restoran Korea memilih bahan impor. 

Kenapa bahan harus impor? Sebenarnya tidak ada ketentuan impor bahan baku, namun sebagian pemilik usaha beranggapan bahwa pembuatan yang berasal dari negara aslinya mampu dijadikan sebagai daya tarik sekaligus identitas restoran Korea tersebut. 

Bahan-bahan berkualitas biasanya masih fresh, memiliki bentuk sempurna dan tanggal kadaluwarsa lama. Dengan mengupayakan bahan baku berkualitas juga mampu meningkatkan loyalitas terhadap pembeli sehingga tidak mengecewakan. 

5. Sediakan Bangku-bangku 

Bisnis restoran Korea tentu tidak akan lepas dari tempat duduk atau bangku. Buat konsep penyusunan yang rapi dan nyaman untuk diduduki. Tahapan ini wajib diupayakan lantaran menjadi bagian yang mampu menarik perhatian pembeli. 

Bangku restoran
Bangku restoran 

Buat bangku dengan jumlah banyak dengan konsep berhadapan. Menurut pengalaman ku pribadi dalam mendatangi restoran Korea, tidak sedikit dari mereka menyusun dua konsep. Konsep tersebut meliputi outdoor dan Indoor sehingga bisa disesuaikan. 

Berikan nomor meja untuk memudahkan pengantaran pesanan. Hampir semua restoran ternama pasti menerapkan tahapan ini dengan tujuan untuk mempermudah pelayanan. Pemberian nomor meja juga mudah untuk mengenali pembeli yang datang ke restoran. 

6. Libatkan Tim Ahli

Kamu juga wajib melibatkan tim ahli untuk memulai bisnis restoran Korea. Tim ahli tersebut bisa disesuaikan dengan kemampuan setiap pekerja. Sebagai contoh ahli di bidang keuangan sebaiknya Kamu tempatkan di bagian kasir ataupun admin. 

Kasir restoran korea
Kasir restoran korea

Sementara orang yang ahli di bidang pelayanan bisa Kamu tempatkan sebagai barista. Begitupun orang yang ahli di bidang memasak sebaiknya ditempatkan di bagian crew dapur. Menata tim ahli membuat kinerja yang diberikan cenderung optimal. 

Kenapa tidak dikerjakan sendiri? Jika usaha masih kecil mungkin bisa dikerjakan sendirian. Namun jika usaha sudah skala besar, dikerjakan sendirian membuat hasil cenderung kurang optimal dan pelayanan terhadap pembeli pasti terasa kurang. 

7. Riset Pasar

Strategi pemasaran restoran Korea bisa didasarkan dengan riset pasar. Apa itu riset pasar? Menurut pengalaman ku pribadi, riset pasar adalah upaya mengumpulkan sejumlah data untuk mengetahui produk yang disukai oleh masyarakat sekitar. 

Dengan riset pasar tersebut seorang pemilik bisnis restoran Korea jadi tau produk apa saja yang berpotensi laris manis diincar pembeli. Gunakan hasil riset data tersebut sebagai bentuk meningkatkan loyalitas pembeli sekaligus pembenahan usaha. 

Bagaimana cara riset pasar? Cara melakukan riset pasar yakni dengan melibatkan diri untuk wawancara atau interaksi bersama masyarakat yang menjadi target penjualan. Kemajuan zaman membuat riset pasar bisa dikemas dalam survey online berbayar. 

8. Sediakan Berbagai Menu

Bisnis restoran Korea tentu membutuhkan berbagai macam menu. Gunakan data riset pasar tadi sebagai dasar menentukan menu. Tahapan ini tergolong juga sebagai strategi pemasaran restoran Korea. Semakin banyak menu biasanya masyarakat tambah suka. 

Menu makanan korea
Menu makanan korea

Menu makanan Korea apa yang disukai oleh masyarakat? Menu makanan Korea yang disukai oleh masyarakat mulai dari Bulgogi, Kimbap, Galbi, Jjimdak, Ramyeon dan masih banyak lagi. Sediakan berbagai menu menarik agar pembeli bisa terpuaskan. 

Biasanya pengupayaannya menu ini tercantum dalam buku beserta harganya. Hal ini tentu memudahkan pembeli untuk memilih makanan Korea yang cocok dengan lidahnya. Sediakan juga menu minuman sehingga pembeli tidak perlu membawa dari luar. 

9. Pemasaran 

Agar bisnis laris manis tentu diperlukan strategi pemasaran restoran korea. Strategi pemasaran bisa dilakukan dengan memberikan diskon atau potongan harga. Berikan juga promo menarik lainnya sehingga pembeli mampu merekomendasikan kepada orang lain. 

Promosi makanan korea
Promosi makanan korea

Hal inilah yang dimaksud strategi marketing dalam suatu bisnis. Dalam tahapan ini Kita memang diharuskan mampu berpikir kreatif dan ulet sehingga tidak kalah saing dengan kompetitor. Dibutuhkan keahlian di bidang marketing manual dan digital. 

Marketing digital bisa dilakukan dengan memanfaatkan sosial media. Terlebih saat ini banyak restoran Korea yang membuat akun sosial media. Posting sejumlah menu dan hal berkaitan dengan bisnis sebagai bentuk dari promosi digital. 

Bisnis restoran Korea bisa diupayakan oleh sejumlah orang untuk meningkatkan pendapatan. Umumnya bisnis ini membutuhkan modal tidak sedikit sehingga dibutuhkan ketelatenan. Tingkatkan bisnis dengan memperluas ilmu salah satunya melalui aktivitas membaca artikel lain di website Kami. 

Baca Juga
Berbagi
Suka dengan artikel ini? Ajak temanmu membaca :D
Posting Komentar