Cara Live Tik Tok Ramai Penonton dan Hasilkan Saweran Banyak
CariUang - Tik Tok merupakan sosial media yang kerap digunakan sebagai alternatif mencari uang. Cara live tik tok cukup mudah sehingga bisa ditempuh semua kalangan mulai dari anak-anak hingga lansia. Tidak heran lagi banyak orang rela pindah profesi.
Bagaimana Cara Live Tik Tok agar Penonton Ramai
Terdapat beberapa cara yang bisa Kamu terapkan untuk menghasilkan uang dari Tik Tok yakni live. Agar mendapatkan uang dari cara ini tentu Kamu harus mendapatkan saweran dari penonton yang ramai. Berikut cara agar live Tik Tok ramai penonton:
1. Live di Waktu Tepat
Sejumlah orang tentu memiliki kesibukan yang berbeda-beda. Untuk itu pastikan live di jam yang orang berpotensi sedang senggang. Live bisa dilakukan sore atau menjelang malam mulai pukul 17.00 - 21.00 WIB. Dengan begitu jumlah penonton cukup potensial.
Hindari live terlalu pagi jika sebelumnya Kamu belum punya jadwal tetap. Pasalnya saat pagi banyak orang disibukkan dengan sejumlah aktivitas mulai dari masak, bersih-bersih, dan lainnya sehingga jarang membuka hp terlebih untuk nonton live.
2. Buat Judul Unik
Menurut pendapat sejumlah creator, judul berpengaruh besar pada jumlah penonton. Oleh sebab itu pastikan untuk membuat judul yang unik dan memancing rasa penasaran banyak orang. Jangan lupa buat judul yang berkaitan dengan topik live.
Kenapa judul live sangat penting? Judul live sangat penting lantaran dibuat dengan tujuan untuk memberi informasi terkait pokok bahasan dari tindakan tersebut. Poin ini membuat orang bisa langsung nonton jika pokok bahasan sedang ramai.
3. Buat Konten Menarik
Tahapan lain yang perlu Kamu tempuh agar live ramai dan jumlah saweran banyak yakni mempersiapkan konten menarik. Konten bisa berupa challenge, jawab QnA lucu-lucu, menyanyi, sesi curhat, make up, konsultasi, nari, dan masih banyak lagi.
Dengan membuat konten yang unik dan menarik maka orang lain senantiasa nonton live Kamu dan memberikan saweran. Jangan lupa untuk senantiasa mengucapkan terimakasih dan menyapa penonton terlebih jika memberikan saweran atau gift.
4. Bangun Interaksi dengan Penonton
Cara live di Tik tok agar ramai penonton bisa dilakukan dengan menjalin interaksi yang efektif. Pastikan Kamu senantiasa menjawab semua pertanyaan yang dilontarkan oleh penonton. Dalam hal ini diperlukan keahlian dalam komunikasi dan sifat ramah.
Hindari mengulang topik bahasan yang tidak penting sehingga penonton tetap merasa nyaman. Interaksi dengan penonton juga bisa diupayakan dengan mengabulkan beberapa request. Sebagai contoh misal request nyanyi maka ikuti selagi positif.
5. Promosi sebelum Live
Menurut pengalamanku dalam live di Tik Tok, jumlah penonton dan saweran akan banyak jika sebelumnya Kita promosi. Promosi dapat dilakukan jauh-jauh hari sebelum live berlangsung. Hal ini berguna sebagai informasi kepada penonton setia.
Cara ini juga bertujuan untuk memancing penonton baru sehingga meluangkan waktu. Kamu juga bisa promosi dengan memakai sejumlah media sosial seperti Facebook, Instagram, X, dan sosial media lain. Cara ini cukup efektif dalam meningkatkan jumlah view.
Cara live di Tik Tok agar penonton banyak memang cukup beragam. Kamu bisa terapkan sejumlah cara di atas agar penghasilan dari Tik Tok stabil. Ikuti sejumlah topik potensial agar orang penasaran. Catatan penting, hindari membuat konten bersifat negatif. Pelajari cara membuat konten unik dengan baca artikel di website Kami.